Sabtu, 22 Desember 2012

DALANG CILIK BERAKSI DI FESTIVAL PEDALANGAN NUSANTARA

Aksi Dalang Cilik, Ki Muhammad Nurcahyo (10 thn), dengan lakon "Petruk Kembar"

Telapak 22/12/12.Dalang cilik, Ki Muhammad Nurcahyo (10 tahun) yang berasal dari Desa Curah Nongko Kecamatan Tempurejo Kabupaten Jember, tampil sebagai satu-satunya peserta termuda dalam Festival Pedalangan Nusantara (Fesdanu), 22/12/2012. Festival Pedalangan Nusantara ini diadakan di halaman RRI Stasiun Jember selama dua hari, Sabtu dan Minggu 22 dan 23 Desember 2012.


Festival Pedalangan Nusantara (Fesdanu) ini diselenggarakan oleh Yayasan Karya Bhakti (YKB) Jember dan Persatuan Pedalangan Indonesia (Pepadi) Jember. Fesdanu tahun ini diikuti puluhan dalang dari berbagai wilayah pulau Jawa dan Madura. Tujuan utama dari diadakan Fesdanu ini adalah Melestarikan Budaya dan Membangun Karakter Bangsa.

Tidak ada komentar:

STORY LINE BOEMI POEGER (LANDSCHAP EN REGENTSCHAP POEGER) : Wilayah Sejarah Kabupaten Bondowoso dan Kabupaten Jember Propinsi Jawa Timur – Indonesia

  Story Line BOEMI POEGER (LANDSCHAP EN REGENTSCHAP POEGER) : Wilayah Sejarah Kabupaten Bondowoso dan Kabupaten Jember Propinsi Jawa Timur –...